Senin, 10 April 2023

Teknologi untuk membangkitkan listrik? emang bisa?

 Pembangkit Listrik

Pembangkit listrik adalah sekumpulan peralatan dan mesin yang digunakan untuk membangkitkan energi listrik lewat transformasi energi dari berbagai sumber energi. Mayoritas pembangkit listrik menghasilkan tenaga listrik arus bolak-balik. Selain itu, pembangkit listrik juga menggunakan generator sinkron yang didukung oleh penggerak dari bahan bakar atau sumber daya alam. Komponen utama dalam pembangkit listrik, meliputi instalasi energi primer, instalasi penggerak awal, instalasi pendingin, dan instalasi listrik.


sumber : https://www.google.com/url?sa=i&url=https%3A%2F%2Fid.pngtree.com%2Ffreepng%2Fsuralaya-power-plant-steam-generation-illustration-with-stack_7271539.html&psig=AOvVaw2H0o2_cYawMh275uEhm7nX&ust=1681646554511000&source=images&cd=vfe&ved=0CBEQjRxqFwoTCPDu2d7rq_4CFQAAAAAdAAAAABAE

Proses terjadinya arus listrik pada pembangkit listrik Komponen utama pembangkit listrik adalah tenaga penggerak, turbin dan generator. Tenaga penggerak dapat berupa air, uap air, atau angin. Tenaga penggerak ini digunakan untuk menggerakkan turbin, yang kemudian akan menggerakkan generator. Dalam generator ada magnet dan kumparan. Ketika poros generator mulai berputar akan terjadi perubahan fluks magnet, sehingga timbul tegangan serta arus listrik. Tegangan dan arus listrik bolak-balik ini akan disalurkan melalui kabel jaringan listrik, hingga akhirnya digunakan oleh masyarakat. 

Jenis : 

Pembangkit listrik tenaga gas

Pembangkit listrik tenaga gas adalah pembangkit listrik yang menghasilkan energi listrik menggunakan turbin gas yang digerakkan oleh fluida berbentuk gas. Komponen penyusun pembangkit listrik tenaga gas meliputi kompresor, ruang bakar, turbin gas dan generator listrik. Jenis bahan bakar yang digunakan adalah gas alam atau minyak bumi. 

Pembangkit listrik tenaga nuklir

Pembangkit listrik tenaga nuklir merupakan pembangkit listrik yang mengubah energi nuklir melalui transformasi energi untuk menghasilkan energi listrik. Peralatan di dalam pembangkit listrik tenaga nuklir meliputi reaktor nuklir, pendidih, turbin uap, kondense, generator listrik, dan bangunan pendukung. Transformasi energi dilakukan dengan memanfaatkan energi panas hasil reaksi fisi di dalam reaktor nuklir. Pembangkitan listrik diadakan dengan memindahkan panas ke dalam pendidih dalam bentuk uap yang mampu memutar turbin. Perputaran turbin kemudian menggerakkan generator listrik sehingga menghasilkan energi listrik. Uap turbin kemudian disalurkan pada kondenser yang mengubahnya kembali menjadi air. Air ini dipompa lagi ke pendidih.

Pembangkit listrik tenaga panas

Di dalam pembangkit listrik tenaga panas, daya mekanik dihasilkan oleh mesin panas yang mengubah energi panas, sering kali dari pembakaran bahan bakar, menjadi energi putar. Sebagian besar pembangkit listrik panas menghasilkan uap, dan oleh karenanya ia sering juga disebut pembangkit listrik tenaga uap. Tidak semua energi panas dapat dialihbentukkan menjadi energi listrik, menurut hukum kedua termodinamika. Sehingga, selalu terdapat panas terbuang ke lingkungan. Jika buangan panas ini dimanfaatkan, untuk proses industri atau pemanasan distrik, maka pembangkit listrik biasa disebut sebagai pembangkit listrik kogenerasi atau pembangkit listrik kombinasi.

Pembangkit listrik tenaga surya

Pembangkit listrik tenaga surya adalah salah satu pembangkit yang tidak menggerakkan mesin dalam menciptakan arus. PLTS menggunakan perbedaan tegangan akibat proses fotoelektrik untuk menghasilkan listrik. Solar panel terdiri dari 3 lapisan, lapisan panel P di bagian atas, lapisan pembatas di tengah, dan lapisan panel N di bagian bawah. Proses fotoelektrik adalah di mana sinar matahari menyebabkan elektron di lapisan panel P terlepas, sehingga hal ini menyebabkan proton mengalir ke lapisan panel N di bagian bawah dan perpindahan arus proton ini adalah arus listrik.

Pembangkit listrik tenaga bayu

Pembangkit listrik tenaga bayu merupakan jenis pembangkit listrik yang menghasilkan energi listrik dengan tranformasi energi dari tenaga angin. Hembusan angin dimanfaatkan untuk melakukan transformasi energi dengan cara memutar kincir angin yang terhubung dengan turbin angin. Pembangkit listrik tenaga angin menggabungkan beberapa turbin angin sekaligus agar dapat menghasilkan listrik dari tenaga angin. Bagian yang diputar oleh tenaga angin adalah sudu-sudu turbin. Generator listrik pada pembangkit listrik tenaga angin menghasilkan tegangan listrik atau beda potensial listrik sesuai dengan hukum induksi Faraday. Enegi listrik hanya dapat dihasilkan oleh pembangkit listrik tenaga bayu dengan kondisi angin tertentu. Rentang kecepatan angin yang dapat menggerakan turbin angin mulai dari 0,3 meter tiap detik hingga 32 meter tiap detik.



sumber :https://www.kompas.com/skola/read/2022/10/06/140000769/pembangkit-listrik-pengertian-proses-dan-jenisnya?page=all
              https://id.wikipedia.org/wiki/Pembangkit_listrik


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PLTU Paiton, Pembangkit Terbesar Asia Tenggara

PLTU PAITON Lokasinya berada di kawasan pesisir Desa Binor, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo. Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Pa...